Ayo Berjualan di FoodishMarket !
Berikan keterangan mengenai produkmu dan kami akan menghubungi segera
TENTANG
PERUSAHAAN
BERJUALAN
BERBELANJA

3 KEUNTUNGAN MENJADI VENDOR FOODISHMARKET


Miliki fasilitas E-Commerce sekarang juga

Kamu tidak harus pusing membangun e-commerce anda sendiri karena kami akan melakukannya untuk anda. Itu tandanya Anda akan menghemat banyak waktu Anda untuk melayani order secara manual karena ketika Anda bergabung dengan kami, Anda akan mendapatkan order notification secara real time ketika terjadi pembelian di Foodish Market.


Sarana penjualan baru untuk bisnis Anda

Bagi Anda yang mengandalkan bazaar dan social media sebagai sarana penjualan Anda saat ini, Foodish Market mengajak Anda untuk bergabung dengan brand lainnya di online marketplace kami tanpa biaya apapun di muka. Bayangkan Foodish Market sebagai salah satu sarana penjualan baru untuk Anda memperbesar exposure bisnis Anda di market online.


Laporan penjualan dan distribusi yang akurat

Saat Anda bergabung dengan Foodish Market, Anda akan mendapatkan laporan penjualan yang rapih dan akurat secara harian,mingguan, bulanan bahkan tahunan! Hal ini akan membantu Anda untuk dapat menganalisa bisnis Anda lebih baik lagi. Tidak hanya itu, Anda juga akan mendapatkan laporan distribusi yang rapih berdasarkan wilayah sehingga Anda dapat mengatur rencana distribusi yang efisien.

BAGAIMANA MENJADI VENDOR FOODISH MARKET

Kami percaya bahwa pertumbuhan Local F&B brand akan semakin pesat kedepan nya. Dan oleh karena itu kami hadir untuk membantu menunjang pertumbuhan itu. Keterbatasan marketing channel merupakan salah satu penghambat berkembang nya Local F&B brand, oleh karena itu kami membuat Foodish Market sebagai salah satu marketing channel pilihan bagi para Local F&B Entrepreneur.

1. Siapa yang dapat berjualan di Foodish Market?

Foodish Market adalah online marketplace untuk local F&B brand oleh karena itu yang dapat berjualan di Foodish Market adalah mereka yang memiliki brand makanan/minuman sesuai dengan kategori yang dimiliki oleh Foodish Market hasil ciptaan sendiri dan bukan merupakan brand franchise dari luar negeri.

2. Apakah ada biaya untuk berjualan di Foodish Market?

Tidak ada biaya apapun di muka untuk bergabung menjadi vendor di Foodish Market, namun Foodish Market akan menetapkan margin untuk setiap produk yang dijual sebagai partner fee dari setiap penjualan vendor yang terjadi di Foodish Market.

3. Bagaimana cara mendaftar menjadi Vendor di Foodish Market?

Anda akan mengisi keterangan mengenai brand dan produk Anda disini dan pihak Foodish Market akan menganalisa brand dan produk Anda segera. Apabila brand Anda sesuai dengan visi misi Foodish Market, maka kami akan memberikan ID Vendor kepada Anda dan Anda segera dapat mengakses vendor dashboard untuk mengisi profile dan upload produk makanan/minuman Anda.

4. Bagaimana cara pembelian di Foodish Market?

Setiap vendor akan mendapatkan notifikasi orderan dari pembeli yang berbelanja produk Anda di Foodish Market. Setelah order diterima maka distribusi dilakukan oleh Vendor kepada pembeli.

5. Bagaimana system pembayaran di Foodish Market?

Foodish Market menawarkan one stop shopping, oleh karena itu untuk melindungi penipuan secara online maka pembeli akan melakukan pembayaran ke rekening bersama Foodish Market terlebih dahulu. Setelah barang diterima oleh pembeli, maka pembayaran tersebut akan diteruskan kepada penjual.